Langkah Langkah Order Seragam Kerja Secara Online

Bagaimana sih cara order seragam kerja di industri konveksi? Yuk simak tata cara berikut bagi yang tidak tahu bagaimana cara ordernya. Seragam kerja yang berkualitas bagus dan berjumlah tertentu sesuai kebutuhan konsumen hanya bisa diproduksi oleh konveksi. Jenis perusahaan yang memproduksi pakaian jadi dengan jenis dan macam sesuai pesanan konsumen, seperti seragam kerja dan yang lain lainnya. Jaman sekarang jika ingin membeli atau menjual suatu barang atau jasa tidak perlu bertemu langsung secara offline di dunia nyata.

Proses order bisa dilakukan secara online dengan perantara peralatan gadget dan jaringan internet. Jika ingin mencari konveksi untuk membuat seragam kerja bisa saja langsung kunjungi situs web atau browsing di internet, konveksi yang profesional dan berpengalaman pasti sudah memiliki situs webnya.

Setelah menemukan situs webnya barulah bisa mulai menghubungi pihak dari konveksinya. Silakan untuk bertanya mengenai apakah konveksi tersebut bisa memproduksi seragam kerja, bahan, harga, alamat produksi atau perusahan. Dan pastikan konveksi tersebut aman, amanah tidak tipu tipu. Sebelum order bisa juga untuk dateng ke perusahaan konveksi tersebut untuk menjamin bahwa konveksi tersebut aman.

Sebelum order pastikan sudah membuat desain seragamnya terlebih dulu, desain tersebut mengenai gambar atau sketsa dari penampakan bentuk seragam mau seperti apa. Mulai dari bentuk seragam, warna, tulisan, gambar atau logo, dan ukuran. Jika belum mempunyai bayangan desainnya biasanya konveksi yang profesional bisa membantu membuatkan desain seragam sesuai keinginan konsumen.

Setelah itu konsumen bisa menentukan bahan apa yang akan digunakan untuk membuat seragam tersebut. Biasanya konveksi akan menawarkan bahan apa yang akan digunakan, itu semua tergantuk permintaan dari konsumen. Gunakan bahan seragam kerja sesuai dengan pekerjaan apa yang dijalankan agar tubuh lebih terjaga. Jika semakin bagus bahan yang digunakan makan semakin tinggi harganya

Dalam memproduksi biasanya disesuaikan dengan ukuran seragam karena yang menggunakan seragam tersebut pasti memiliki ukuran badan yang berbeda beda. Maka dari itu sangat perlu untuk mendata terlebih dulu jumlah dan ukuran dari orang-orang yang akan memakai kemejanya nanti.

Pastikan data tersebut benar dan sesuai dengan tubuh pengguna tidak hanya dikira kira saja, agar tidak ada kesalahan dalam produksi jadi tidak merugikan pihak manapun itu.

Jangan pernah ragu dan takut untuk menghubungi dan berkonsultasi mengenai produk yang ingin dipesan. Setelah desainnya jadi bisa langsung tentukan ingin order berapa pcs seragam. Biasanya setiap konveksi memiliki jumlah minimal order dan biasanya konsumen order mulai dari puluhan, ratusan, bahkan ribuan.

Jika sudah deal dengan harga dan lain lainnya biasanya konsumen akan diberikan invoice DP yang sudah ditetapkan oleh perusahaan konveksi tersebut. Biasanya DP tersebut kurang lebih sebesar 50% dari semua total harga pesanan. Ketika konsumen sudah melakukan DP maka seragam akan diproduksi, dan lama proses produksi akan sesuai dengan kesepakatan yang sudah ada misalnya 2 minggu atau bisa juga lebih.

Terakhir jika produksi sudak selesai maka seragam akan dikemas dengan rapi dan siap dipakai, biasanya seragam akan dikirim menggunakan jasa pengiriman. Dan untuk sampainya ke konsumen tergantung jasa pengiriman yang digunakan dan juga jarak yang ditempuh. Setelah seragam diterima oleh konsumen maka konsumen harus segera menyelesaikan kekurangan pembayaran seragam tersebut.

Jika terjadi kesalahan seperti tidak sesuai dengan pesanan dan kesalahan tersebut dikarenakan dari perusahaan konveksi, maka perusahaan konveksi akan bertanggung jawab sepenuhnya atas kesalahan tersebut.

Nah itulah cara yang dilakukan konsumen saat memesan seragam kerja melalui jaya konveksi, semoga dengan adanya beberapa tips tersebut dapat membantu kalian semua. Salah satu konveksi yang terpercaya adalah konveksi Amanah Garment, bisa langsung kunjungi web sitenya di www.amanahgarment.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *