Artikel Filsafat Pancasila Sebagai Pembelajaran

Cari informasi artikel filsafat pancasila yang harus diketahui seluruh bangsa Indonesia agar dijadikan dasar perbaikan kehidupan seluruh rakyat Indonesia!

Artikel filsafat pancasila saat ini mudah sekali untuk anda temukan dari pencarian mesin pencari informasi canggih terbaik sekarang ini yakni google.  Seperti yang kita ketahui Pancasila sebagai ideologi dan juga dasar negara Indonesia sudah seharusnya dijunjung tinggi dan sebaik mungkin oleh seluruh bangsa Indonesia.  Tidak hanya sebagai dasar negara Pancasila juga sebagai sebuah filsafat, yang membuat banyak dari ahli membuat artikel filsafat pancasila.  Jika anda bertanya mengenai apa itu filsafat Pancasila adalah sebuah nilai-nilai pancasila sebagai dasar atau pandangan dalam menjalankan kehidupan pastinya.  Jika dilihat dari prinsipnya, Pancasila sebagai filsafat adalah perluasan manfaat yang awalnya sebagai dasar atau ideologi bangs Indonesia.  Namun kini Pancasila juga sebagai produk filsafat sebagai arti Pancasila adalah pandangan hidup dalam seluruh kegiatan.  Sesuai dengan filsafat Pancasila dan banyaknya artikel filsafat pancasila yang bermunculan sebagai pedoman, pegangan bagi seluruh bangsa Indonesia dalam mengambil sikap, tingkah laku dan perbuatan.  Pedoman Pancasila sebagai filsafat ini harus diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan juga bernegara bagi seluruh bangsa Indonesia.  Selain itu Pancasila sebagai filsafat dengan banyak artikel filsafat pancasila yang mudah untuk anda pahami sebagai nilai, pandangan dan juga pemikiran isi pembentukan ideologi Pancasila.  Ini sebagai dasar dimana sesuai dengan hakikatnya Pancasila memiliki sistem nilai dari hasil penggalian nilai-nilai luhur.

Berikut Ini Artikel Filsafat Pancasila Pengertian Secara Umum, Dari Para Ahli, Karakteristik, Dan Prinsip Filsafat Pancasila!

Pancasila sebagai sebuah filsafat sudah pasti memiliki nilai-nilai luhur yang sangat mendasar dari kebudayaan bangsa Indonesia sepanjang sejarah.  Secara filsafat Pancasila dipilih menjadi dasar negara karena berasal dari akar kebudayaan luar yang sesuai sehingga secara keseluruhan terpadu menjadi budaya bangsa Indonesia.  Kondisi ini tentunya sesuai dengan kondisi negara Indonesia yang mana sangat bersifat multikultural-isme.  Hal ini sesuai dengan kenyataan bahwa negara Indonesia tersusun dari banyak pulau, ragam suku, agam, dan juga memiliki keanekaan ragam budaya.  Sehingga melalui dasar ideologi dan filsafat Pancasila, negara Indonesia memiliki semboyan Bhineka Tunggal Ika (meskipun berbeda-beda namun tetap satu jua).  Pancasila sebagai filsafat sudah seharusnya dijadikan dasar terbaik untuk seluruh rakyat Indonesia dalam menjalankan kehidupan baik untuk seluruh kalangan.  Baik kalangan masyarakat bawah, menengah, hingga atas bahwa sistem permintaan Indonesia harus berdasarkan pada Pancasila sebagai filsafat.  Pancasila sebagai filsafat dijadikan pedoman dan pegangan teguh agar kehidupan seluruh bangsa Indonesia bisa berjalan dengan baik.  Yakni seluruh bangsa Indonesia tanpa terkecuali berlaku untuk semua kalangan harus mewujudkan kehidupan yang adil, makmur dan juga harmonis.  Secara bersama-sama dengan Pancasila sebagai filsafat seluruh bangsa dan rakyat Indonesia ingin menggapai cita-cita luhur bangsa Indonesia.  Demi kehidupan yang jauh lebih baik bagi seluruh kalangan masyarakat Indonesia saling menghormati menjaga persatuan dan kesatuan.

Agar anda sebagai bangsa Indonesia lebih paham mengenai filsafat Pancasila harus tahu pengertian secara umum, menurut para ahli karakteristik dan prinsipnya.  Berikut ini penjelasannya untuk anda adalah:

  1. Pengertian Filsafat Pancasila Secara Umum

Filsafat Pancasila adalah hasil pemikiran yang sangat mendalam, dan dianggap telah dipercaya serta diyakini sebagai sebuah satu kesatuan norma dan nilai.  Tentunya dianggap sebagai nilai yang paling benar, adil, bijaksana, dan sesuai dengan kaidah didirikannya NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).  Pancasila sebagai filsafat pastinya dijadikan sebuah pandangan dan juga pegangan hidup dalam segala kegiatan praktis bangsa Indonesia.  Pengertian lain yang harus anda ketahui adalah filsafat pancasila sebagai penggunaan nilai-nilai pancasila atau pedoman dan juga pandangan dalam kehidupan bernegara.  Sesuai dengan prinsipnya pancasila sebagai filsafat ini adalah perluasan dari manfaat yang bermula sebagai ideologi atau dasar dan berkembang menjadi produk filsafat.

  1. Pengertian Filsafat Pancasila Menurut Para Ahli

Setelah anda tahu pengertian filsafat Pancasila secara umum yang menjadi sebuah nilai dan norma yang paling benar, adil dan bijaksana paling baik untuk bangsa Indonesia.  Filsafat Pancasila juga dikemukakan oleh beberapa ahli tokoh pendiri bangsa, berikut ini:

  • Menurut Ir. Soekarno

Filsafat Pancasila menurut Ir. Soekarno merupakan filsafat asli dari orang Indonesia yang diambil dari budaya dan juga tradisi Indonesia.  Dan juga sebagai hasil akulturasi budaya India (Hindu-Budha), Barat (Kristen) dan Arab (Islam).

  • Menurut Soeharto

Sedangkan menurut Soeharto filsafat pancasila mulai mengalami perubahan, yakni melalui para filsuf yang lahir pada Depdikbud.  Semua elemen Barat disingkirkan, dan juga diganti dengan interpretasi dalam seluruh budaya Indonesia.

  • Menurut Ruslan Abdulgani

Pendapat filsafat Pancasila menurut Ruslan Abdulgani bahwa Pancasila adalah filsafat dari negara yang terlahir sebagai ideologi cita-cita bersama bagi seluruh rakyat dan juga bangsa Indonesia.

  • Menurut Notonagoro

Dan pengertian filsafat Pancasila menurut Notonagoro bahwa filsafat Pancasila sebagai pengetahuan, dan juga pengertian ilmiah yang berkaitan dengan hakikat Pancasila.  Menurut Notonagoro secara ontologi kajian pancasila sebagai filsafat untuk mengetahui hakikat dasar sila-sila yang terkandung di dalam Pancasila.

  1. Karakteristik Filsafat Pancasila

Pancasila sebagai filsafat sudah pasti memiliki karakteristik tersendiri yang berbeda dengan filsafat lainnya.  Adapun penjelasan mengenai karakteristik filsafat Pancasila yang harus anda ketahui, berikut ini:

  • Karakteristik filsafat pancasila yang pertama bahwa sila-sila pancasila merupakan satu kesatuan sistem yang utuh dan bulat atau suatu totalitas. Maksud dalam hal ini apabila tidak bulat atau utuh antara satu sila pada pancasila dengan sila lainnya terpisah-pisah.  Maka itu merupakan bukan Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.
  • Karakteristik filsafat pancasila yang kedua adalah bahwa dalam susunan pancasila dengan suatu sistem yang bulat dan utuh, berikut ini:
  1. Sila 1 (satu) mendasari, meliputi, dan menjiwai sila ke 2, 3, 4, dan 5
  2. Sila 2 (dua) didasari, diliputi, dijiwai sila 1 dan mendasari serta menjiwai sila 3, 4 dan 5
  3. Sila 3 (tiga) didasari, diliputi, dijiwai sila 1,2 dan mendasari serta menjiwai sila 4 dan 5
  4. Sila 5 didasari, diliputi, dijiwai, sila ke 1, 2, 3, dan 4
  • Karakteristik filsafat pancasila yang berikutnya pancasila sebagai suatu substansi artinya unsur ahli dan juga permanen atau primer pancasila sebagai sesuatu yang mandiri, dimana unsur-unsurnya berasal dari dirinya sendiri.
  • Karakteristik filsafat pancasila terakhir bahwa pancasila sebagai suatu realita artinya ada dalam diri manusia Indonesia dan masyarakatnya sebagai suatu kenyataan hidup bangsa. Tumbuh, hidup dan berkembang di dalam seluruh kehidupan sehari-hari.
  1. Prinsip-Prinsip Filsafat Pancasila
  • Kausa material dengan sebab yang berhubungan dengan bahan atau materi. Hal ini Pancasila digali dari nilai-nilai dan sosial budaya yang ada dalam bangsa Indonesia sendiri.
  • Kausa formalis adalah sebab yang berhubungan dengan bentuknya. Pancasila pada pembukaan UUD 1945 memenuhi syarat formal atau kebenaran formal.
  • Kuasa efisiensi yaitu dari kegiatan BPUPKI dan PPKI dalam menyusun dan juga merumuskan Pancasila sebagai dasar dari negara Indonesia.
  • Kausa finalis adalah hubungan dengan tujuan, dimana tujuan yang diusulkannya pancasila sebagai dasar negara dan bangsa Indonesia.

Demikianlah penjelasan mengenai filsafat Pancasila, semoga bermanfaat!